Minggu, Oktober 31, 2010

Persahabatan����( FrOm : Ridwan AbduLLaH)

Apa yang kita alami demi teman kadang-kadang
melelahkan dan menjengkelkan, tetapi itulah yang
membuat persahabatan mempunyai nilai yang indah.

Persahabatan sering menyuguhkan beberapa cobaan,
tetapi persahabatan sejati bisa mengatasi cobaan
itu bahkan bertumbuh bersama karenanya.

Persahabatan tidak terjalin secara otomatis
tetapi membutuhkan proses yang panjang seperti
besi menajamkan besi, demikianlah sahabat
menajamkan sahabatnya.
Persahabatan diwarnai dengan berbagai pengalaman
suka dan duka, dihibur - disakiti, diperhatikan -
dikecewakan, didengar - diabaikan, dibantu -
ditolak, namun semua ini tidak pernah sengaja
dilakukan dengan tujuan kebencian.

Seorang sahabat tidak akan menyembunyikan
kesalahan untuk menghindari perselisihan, justru
karena kasihnya ia memberanikan diri menegur apa
adanya.

Sahabat tidak pernah membungkus pukulan dengan
ciuman, tetapi menyatakan apa yang amat
menyakitkan dengan tujuan sahabatnya mau berubah.

Proses dari teman menjadi sahabat membutuhkan
usaha pemeliharaan dari kesetiaan, tetapi bukan
pada saat kita membutuhkan bantuan barulah kita
memiliki motivasi mencari perhatian, pertolongan
dan pernyataan kasih dari orang lain, tetapi
justru ia berinisiatif memberikan dan mewujudkan
apa yang dibutuhkan oleh sahabatnya.

Kerinduannya adalah menjadi bagian dari kehidupan
sahabatnya, karena tidak ada persahabatan yang
diawali dengan sikap egoistis.

Semua orang pasti membutuhkan sahabat sejati,
namun tidak semua orang berhasil mendapatkannya.

Banyak pula orang yang telah menikmati indahnya
persahabatan, namun ada juga yang begitu hancur
karena dikhianati sahabatnya.

Beberapa hal seringkali menjadi penghancur
persahabatan antara lain:
1. Masalah bisnis UUD (Ujung-Ujungnya Duit)
2. Ketidakterbukaan
3. Kehilangan kepercayaan
4. Perubahan perasaan antar lawan jenis
5. Ketidaksetiaan.

Tetapi penghancur persahabatan ini telah berhasil
dipatahkan oleh sahabat-sahabat yang teruji
kesejatian motivasinya. Mempunyai satu sahabat
sejati lebih berharga dari seribu teman yang
mementingkan diri sendiri.

Dalam masa kejayaan, teman� mengenal kita. Dalam
kesengsaraan, kita mengenal teman� kita."

Ingatlah kapan terakhir kali anda berada dalam
kesulitan. Siapa yang berada di samping anda?
Siapa yang mengasihi anda saat anda merasa tidak
dicintai?
Siapa yang ingin bersama anda pada saat tiada
satu pun yang dapat anda berikan?

Merekalah sahabat� anda. Hargai dan peliharalah
selalu persahabatan anda dengan mereka.







Insomnia


Insomnia merupakan gejala kelainan tidur, berupa sulit untuk merasa ingin tidur (memerlukan waktu lebih dari 30 menit untuk merasa ingin tidur), sering terbangun dari tidur (total waktu terbangun lebih dari 30 menit), dan bangun pada pagi subuh dan sulit untuk kembali tidur (total waktu tidur kurang dari 6,5 jam).

Insomnia dapat disebabkan oleh bebagai hal. Beberapa penyakit dapat menyebabkan insomnia, yaitu Parkinson, sesak nafas, flu, hipertiroid, hipotiroid, hipoglikemi, batuk, gangguan fungsi hepar, gangguan fungsi ginjal, gagal jantung, pikun, hipertensi, dan beberapa penyakit lain. Nyeri kronik akibat rematik, menopausal, kolik, neuralgia, kanker juga dapat menyebabkan insomnia. Suasana yang dapat mengganggu tidur di waktu malam adalah nokturia (berkemih di waktu malam), suhu udara yang terlalu panas atau terlalu dingin, bising (tinggal di dekat rel kereta api, pabrik). Ketergantungan obat atau alkohol atau tembakau atau kafein (kopi) juga dapat menyebabkan insomnia, beberapa obat lain seperti antidepresan, kortikosteroid, reserpin. Penyebab lain yaitu depresi, stress berkepanjangan, kecemasan, skizofrenia (gangguan jiwa), hipomania, dan berita buruk atau kegagalan memperoleh sesuatu.

Insomnia ada 3 jenis, yaitu insomnia kronis, insomnia transien, dan insomnia jangka pendek. Insomnia transien terjadi pada beberapa hari. Insomnia jangka pendek terjadi pada beberapa minggu dan dapat kembali seperti biasa. Insomnia kronis terjadi lebih dari 3 minggu.

Penyembuhan insomnia akan lebih efektif apabila penyebab insomnia diatasi terlebih dahulu. Ada 12 aturan tidur yang sehat (menurut WHO):

  1. Berbaring di tempat tidur ketika benar-benar ingin tidur. Tetapi usahakan pada waktu yang sama ketika akan pergi tidur.
  2. Jangan menggunakan ranjang untuk aktivitas lain selain untuk tidur. Aktivitas lain seperti membaca, nonton TV, makan, telepon. Kebiasaan menggunakan ranjang untuk aktivitas lain membuat kebiasaan untuk terjaga ketika berbaring di ranjang.
  3. Pasang alarm untuk bangun pada waktu yang sama. Tanpa memandang lama waku tidur malam.
  4. Usahakan untuk tidak tidur siang.
  5. Jangan minum alkohol beberapa jam sebelum tidur. Alkohol dapat membuat tidur gelisah.
  6. Jangan mengkonsumsi kafein atau obat mengandung kafein beberapa jam sebelum waktu tidur. Karena kafein sebagai stimulan, dapat meningkatkan denyut jantung sehingga tubuh dapat terjaga sepanjang malam.
  7. Jangan merokok beberapa jam sebelum tidur. Rokok mengandung nikotin yang dapat meningkatkan semangat karena berefek sebagai neurostimulan.
  8. Olahraga pada sore hari (6 jam sebelum tidur). Latihan peregangan otot atau jalan kaki secukupnya selama 20 menit. Hal ini akan meningkatkan metabolisme dan suhu badan, lalu akan menurun sekitar 6 jam kemudian yang berefek pada tidur yang nyenyak.
  9. Sediakan waktu transisi untuk tidur degan mengurangi tingkat aktivitas sebelum tidur, hilangkan rasa cemas akan pekerjaan yang belum selesai, hari esok dan pikiran lainnya. Melakukan akivitas dengan tenang dan santai.
  10. Membersihkan diri sebelum tidur, memastikan pintu telah terkunci, dan menyesuaikan pencahayaan lampu, supaya merasa aman dan nyaman pada saat tidur.
  11. Memastikan tidak ada cahaya terang atau suara yang dapat mengganggu dan pastikan suhu ruang tidur nyaman.
  12. Keadaan lapar atau setelah makan banyak dapat menghambat tidur. Bagaimanapun jika merasa lapar sebaiknya makan makanan kecil atau minum segelas susu hangat sangat tepat untuk mengatasi masalah ini.

Selain itu, kebutuhan magnesium dan kalsium sebaiknya dipenuhi, karena kekurangan keduanya dapat meyebabkan tidur tidak nyenyak. Magnesium dapat merelaksasikan otot dan kalsium berefek sebagai penenang pikiran. Kedua zat ini dapat diperoleh salah satunya pada susu. Karbohidrat kompleks yang terdapat pada roti dapat memacu pengeluaran serotin yang dapat merangsang rasa kantuk. Serotin juga dapat dipicu oleh asam amino triptofan yang terdapat pada susu, selain itu triptofan juga memicu pengeluaran hormon melatonin yang memerintahkan tubuh untuk untuk istirahat. Hormon ini akan dikeluarkan ketika sinar matahari mulai redup.

Dengan tidur yang berkualitas dan cukup, kita dapat lebih siap dan berkonsentrasi penuh untuk melakukan aktivitas esok harinya.

Sumber : http://piogama.ugm.ac.id/index.php/2010/04/tidak-bisa-tidur-insomnia/



Entahlah


Waktu kian berlari
Tengah malam pun tlah terlewati
Kurasa dingin menusuk tulang ini
Kurasa sakit merobek2 hati
Kurasa sesak menghimpit dada ini

Aku tak mampu bernafas lega
Aku tak mampu berkata aku tak apa2
Aku pun tak mampu berkata aku terluka

Aku bertahan karena kau
Jika maaf kau lontarkan
Apakah masih ada alasan aku bertahan ???






Rabu, Oktober 27, 2010

Nyeri Perut Sebelah Kanan

Beberapa hari ini kurasakan perut sebelah kananku sering terasa nyeri dan sesak ... kupikir karena magh kumat, tapi kuingat2 aku tak terlambat makan ... Perut sering kembung, sering bersendawa terutama ketika sholat atau duduk. Kemudian aq menjelajahi mbah google, serem juga ternyata macam2 penyakit dengan diagnosa yang kusebutkan.

Berdasarkan situs (http://www.resep.web.id/kesehatan/nyeri-perut-mungkin-anda-kekurangan-enzim.htm) .... Kalau nyeri perutnya di perut bawah, menurut dr Ari Fahrial, kemungkinan seseorang terkena usus buntu, usus besar, infeksi kandung kemih, kista ovarium, kehamilan ektopik, tumor usus hingga sindrom malabsorsi yang makin menggejala di masyarakat.

Apa itu sindrom Malabsorsi??
(Kekurangan Enzim)

Sindrom malabsorsi terjadi akibat pola hidup dengan makan tidak seimbang. Sehingga proses penyerapan dan pencernaan makanan terganggu, karena sejumlah enzim untuk memecah bahan makanan itu tidak cukup. Sebagian bahan makanan yang masuk tubuh akan terbuang percuma.

“Pemahaman masyarakat tentang pengaruh enzim terhadap pencernaan masih sangat rendah. Orang selalu mengaitkan masalah pencernaan dengan penyakit maag,” katanya.

Jika seseorang terkena sindrom malabsorsi, secara perlahan tubuh mengalami kurang gizi kronis, meski telah makan sesuai aturan “4 sehat 5 sempurna”.

“Tubuh menjadi rentan terkena penyakit. Gampang terkena flu dan sakit-sakitan. Minum aneka suplemen vitamin dan mineral tidak membantu, karena yang dibutuhkan adalah sebenarnya enzim untuk membantu percernaan menyerap zat-zat makanan yang dibutuhkan tubuh,” tuturnya.

Untuk mengenali seseorang apakah terkena sindrom malabsorsi, menurut dr Ari Fahrial, caranya cukup mudah. Yaitu, selain mengalami gejala-gejala mirip penyakit maag, penderitanya juga sering bersendawa dan buang angin (kentut), gampang terkena diare dan sering terdengar dari dalam perut suara usus “kriuk-kriuk” seperti orang kelaparan.

“Untuk pastinya bisa konsultasi ke dokter. Dokter akan memeriksa feses (kotoran) apakah ditemukan adanya lemak, protein atau karbohidrat. Jika ada, itu tandanya anda terkena sindrom malabsorsi. Untuk mendukung hal itu akan dilakukan pemeriksaan enzim darah,” katanya.

Ditanya faktor penyebab terjadinya gangguan enzim, dr Ari mengatakan, bisa secara genetik atau diturunkan dari orangtua, faktor usia akibat organ tubuh yang menua atau bisa juga disebabkan perubahan gaya hidup yang membuat kerja pankreas sebagai penghasil enzim untuk pencernaan tidak optimal.

Dijelaskan, tubuh membutuhkan sejumlah enzim dalam memproses makanan dalam saluran cerna. Enzim amilase untuk memecah amilum (karbohidrat), enzim laktase untuk mengurai laktosa, enzim lipase untuk memecah lemak (lipid) di usus halus menjadi gliserol dan asam lemak. Enzim pepsin untuk memecah protein di lambung serta enzim tripsin dan kimotripsin (enzim pankreas) yang memecah protein.

Enzim merupakan protein berbentuk bundar yang diperlukan untuk semua reaksi kimia yang berlangsung di dalam tubuh. Sebagian kecil enzim diproduksi di kelenjar liur di bagian mulut.

“Jika tubuh kekurangan enzim, perut mudah berontak saat mengkonsumsi makanan-makanan tertentu. Karena itu penderita mudah sekali terkena diare,” katanya.

Kebanyakan enzim pencernaan diproduksi oleh kelenjar pankreas. Di dalam tubuh terdapat dua golongan enzim yaitu enzim pencernaan yang berfungsi sebagai katalisator dan enzim metabolisme yang bertanggungjawab untuk menyusun, memperbaiki dan membentuk kembali sel-sel dalam tubuh.

“Kurangnya satu jenis enzim umumnya disertai oleh kurangnya enzim yang lain. Ganguan kekurang enzim yang kronis dapat menyebabkan penderita mengalami kurang gizi, yang menyebabkan berat badan berkurang dan daya tahan tubuh juga menurun,” kata dr Ari.

Untuk mengatasi masalah kekurangan enzim ini, dr Ari Fahrian menyarankan, agar melakukan diet terutama mengurangi makanan yang berlemak, keju serta coklat. Selain juga banyak mengonsumsi buah-buahan dan sayur-sayuran sebagai gudang produksi “enzim”.

“Bila gaya hidup tidak memungkinkan seseorang makan banyak buah dan sayur setiap hari, sudah ada obat untuk mengatasi malabsorbsi melalui suplementasi enzim,” kata Ari Fahrial yang pernah mendapat gelar dokter puskesmas berprestasi tahun 1993.

Satu produk yang sebelumnya diresepkan dokter untuk mengatasi masalah kekurangan enzim adalah Enzyplex, produksi Medifarma Laboratories, Inc.

Seperti dikemukakan Brand Manager Enzyplex, dr Maria Margaretha mengatakan enzyplex kini dapat dibeli tanpa resep dokter. Produk tersebut juga dilengkapi dengan zat anti kembung dan vitamin B kompleks untuk membantu meningkatkan proses metabolisme.

Maria menjelaskan Enzyplex yang diproduksi PT Mediafarma Laboratories dapat mengatasi gangguan enzim pencernaan akibat kecenderungan pola makan masyarakat yang buruk misalnya karena makan terburu-buru, makanan yang berlebihan terutama yang mengandung lemak.

“Usia yang bertambah juga mengakibatkan enzim yang diproduksi tubuh kita semakin menurun,” kata Maria Margaretha.

Ketika ditanyakan apakah produk tersebut akan menimbulkan ketergantungan, Maria mengatakan, Enzyplex tidak mengandung bahan yang membuat seseorang tergantung pada produk tersebut. Namun, jika seseorang sudah menderita kekurangan enzim maka mau tak mau harus sering mengkonsumsi obat tersebut, bila tidak ingin mengalami derita sebelumnya.

“Itulah sebabnya yang membuat orang seakan tergantung pada obat tertentu. Karena perasaan nyaman itu akan hilang begitu obat dihentikan, karena tubuh memang membutuhkan zat yang terkandung dalam obat tersebut. Jika tidak, lakukan hal yang alami seperti banyak-banyaklah mengkonsumsi buah dan sayuran sebagai pengganti suplemen obat tersebut,” kata Maria.

Nah, celakanya aku memang kurang konsumsi sayur dan malas pergi ke dokter. Benar2 orang Indonesia, selalu menerka2 kemudian datang ke dokter setelah penyakitnya menjadi parah ... OMG, semoga bukan apa2, semoga masuk angin biasa @_@ ...



Angina

Disebut sebagai angin duduk atau angina karena orang yang mengalaminya dapat meninggal secara tiba-tiba. Mungkin pada saat duduk tiba-tiba orang tersebut meninggal. Angin duduk berhubungan dengan jantung. Karena tidak ada dalam istilah kedokteran, maka istilah yang mirip dengan yang dimaksud angin duduk adalah angina pectoris yang ditandai dengan rasa nyeri pada dada sebelah kiri.

Jantung terletak pada bagian dalam dada kiri Anda. Jantung yang kekurangan oksigen akan menyebabkan rasa nyeri, itulah sebabnya dada kiri Anda terasa nyeri. Rasa nyeri dan dada terasa seperti ditekan dapat berlangsung mulai dari 5 menit sampai 30 menit. Rasa nyeri ini bisa menjalar sampai ke bahu dan lengan kiri Anda. Jadi pada intinya, angin duduk atau angina merupakan penyakit jantung iskemik, yang disebabkan berkurangnya pasokan oksigen maupun aliran darah ke jantung.

Secara garis besar, rasa nyeri akibat kekurangan oksigen dapat terjadi karena dua penyebab. Yang pertama, karena adanya penyumbatan pada pembuluh darah di sekitar jantung yang membawa oksigen. Akibat dari penyempitan ini adalah kurangnya oksigen dari yang jumlah yang dibutuhkan. Penyebab kedua adalah adanya aktivitas berat yang mengakibatkan terjadinya lonjakan oksigen yang lebih daripada biasanya. Aktivitas yang dapat menyebabkan lonjakan kebutuhan oksigen misalnya saat berolahraga, mendaki, atau saat mengalami stres.

Gejala Angina

Rasa nyeri atau rasa ditekan di dada, merupakan gejala yang paling dapat dirasakan ketika terkena angina. Angina dapat menjadi peringatan bagi setengah dari mereka yang menderita serangan jantung. Beberapa orang mengalami napas tersengal-sengal atau kelelahan dan perasaan lunglai sebagai gejalanya. Hal ini mengindikasikan bahwa jantung tidak mendapatkan cukup oksigen karena penyumbatan koroner. Jika Anda sering mengalami hal tersebut, segeralah ke dokter untuk memeriksa jantung Anda. Meskipun demikian, setelah angina diberi perawatan, tidak ada jaminan bahwa serangan jantung dapat dicegah. Namun perawatan tersebut akan menurunkan risiko terjadinya serangan jantung dalam waktu dekat.

Mengatasi Angina

Seseorang yang merasakan rasa nyeri pada dada, sebaiknya segera memperbaiki pola hidup dan memeriksakan ke dokter. Jika kondisinya dibiarkan tanpa perawatan, kemungkinan besar hal itu akan memicu serangan jantung yang sangat fatal.

Selain itu, pola hidup tidak sehat menjadi hal yang umum yang menjadi penyebab angina dan taraf yang lebih parah yaitu serangan jantung. Kebiasaan merokok, tidak pernah berolahraga, makanan dengan kadar kolesterol tinggi, obesitas atau stres dapat menjadi pemicunya.

Angina merupakan indikasi bahwa ada yang tidak beres pada jantung Anda karena jika tidak dilakukan perubahan mungkin dapat menyebabkan serangan jantung yang dapat merenggut nyawa. Segeralah ubah pola hidup untuk menjalankan pola hidup yang sehat. Jangan lupa untuk berolahraga secara teratur dan jika Anda pernah terkena serangan angina atau angin duduk atau pernah memiliki penyakit jantung sebaiknya pilih olahraga yang jangan terlalu berat.

(http://kumpulan.info/sehat/artikel-kesehatan/48-artikel-kesehatan/299-angin-duduk-angina.html)





Jumat, Oktober 15, 2010

It Has To Be You



Even today i wonder in my memory
I’m pasing around on the end of this way
You’re still holding me tightly,
even though i can’t see you any more
I’m losing my way again
I’m praying to the sky i want see you and hold you more
that i want to see you and hold you more
It can’t be if it’s not you
i can’t be without you
it’s okay if i’m hurt for a day and a year like this
it’s fine even if my heart’s hurts
yes because i’m just in love with you
i cannot send you away one more time
i can’t live without you
it can’t be if it’s not you
i can’t be without you
it’s okay if i’m hurt for a day and a year like this
it’s fine even if my heart’s hurts
yes because i’m just in love with you
my bruised heart
is screaming to me to find you
where are you?
can’t you hear my voice?
to me
if i live my life again
if i’m born over and over again
i can’t live without you for a day
You’re the one i will keep
you’re the one i will love
i’m.. yes because i’m happy enough if i could be with you



Feel Guilty

Terkadang perasaan itu muncul tiba2, tapi jika egois sudah mendera perasaan itu pun hilang lagi ... Ah, aku tak tau apa yang harus aku lakukan, menghibur? make her smile? tapi ku tak suka, ku tak bisa ... tapi, melihat dan membaca kesedihannya, aku benar2 tak sanggup ... dimana hati nuraniku sebagai wanita.

Terkadang pun, ingin aku membenci dia, seseorang yang memulai semua ini, tapi aku juga tak bisa ... Jujur memang pahit, tapi tak kukira kejujuran itu sangat pahit untuknya ... entah kapan semua kan terungkap, kuharap semua kan baik2 saja.

Time heal everything ...



Jumat, September 17, 2010

Maafkan aku ...


Maafkan aku ...
Yang tak mengerti keadaanmu,
Yang tak mengerti posisimu,
Yang mengucapkan kata pahit untukmu,

Maafkan aku ...
Yang terlalu perasa,
Yang belum bisa bersabar,
Yang sering mengira-ngira hatimu,

Maafkan aku ...
Yang tak bisa melupakanmu,
Yang belum bisa mengikhlaskanmu,
Yang tak mau kau melupakanku,

"MIANHADA SARANGHANDA"


To :some1



Kamis, September 16, 2010

Kucinta dan Kubenci

Inginku benci ...
Tapi ku tak bisa ...
Inginku Cinta Saja ...
Tapi kau melukakan ...

Inginku kau menghilang ...
Tapi tak sanggup ku kehilangan ...

Kebisuanmu terlalu sadis untukku ...
Keacuhanmu buatku marah, kecewa ...
Tapi ku tak bisa apa-apa ... hiks :(





Senin, September 13, 2010

Renungan Untukmu

Bukan aq meninggalkanmu, tapi engkau yang melepasku pergi.
Bukan aq yang tak pernah bertanya mengapa, tapi engkau yang tak pernah menjawab.
Renungkanlah olehmu...apa yg tlah terjadi antara kau & aq.

Bukan aq melupakanmu, tapi engkau yang tak pernah melihatku lagi.
Bukan aq yg mengacuhknmu, tapi engkau memang tak pernah memanggilku lagi.
Bukan aq membencimu, tapi engkau tak pernah menghiraukan aq lagi.
Renungknlah olehmu...apa yg tlah kau lakukan padaku.

Bukan aq yg ingin diam, tapi engkau yg tak pernah menyapaku lagi.
Bukan aq yg ingin menjauh, tapi engkau tak pernah berniat utk mendekat.
Bukan aq yg ingin bersedih, tapi engkau tak prnh lagi membuatku tertawa.
Renungkanlah olehmu...sesungguhnya sampai saat ini aq tak pernah tahu alasannya mengapa ini terjadi.

Renungkanlah olehmu...bahwa kini bagian hatiku yg terdalam redup lagi & aq tak tahu kapan ia akan bersenandung lagi.

Renungkanlah olehmu......renungkanlah sampai engkau melupakan egomu sendiri.

Dan bila engkau tlah siap bicara maka aq akan siap mendengarkanmu.

*Nice Poet From Uchie Bae*


Mereka Tertipu Ataukah Berani

3:15 PM Posted by HAPIA Mesir blogger


بسم الله الرحمن الرحيم

الحمد لله رب العالمين, وصلاة والسلام على أشرف المرسلين. أما بعد :

Fatamorgana
Dunia tak lepas dari fatamorgana yang menipu mata, ketika sungguh-sungguh menatapnya dia tampak nyata, akan tetapi ketika ingin meraihnya dia sirna. tidak semua hal dalam dunia ini adalah fatamorgana, tidak pula semua itu nyata. hanya saja semua yang ada didunia ini adalah fana.

Untuk apa mengumpulkan banyak harta jika itu tidak membuat diri kita cukup? untuk apa selalu berusaha tanpa peduli orang disamping kita? semua membutuhkan keseimbangan. semua memerlukan bantuan dari-Nya.

Keadaan akhir zaman telah dikabarkan baik dalam Al-Quran atau hadist-hadist Nabi -sholallahu 'alaihi wasallam-.

Allah berfirman dalam hadist qudsi, Rosulullah -sholallahu 'alaihi wasallam- bersabda :

يَخْرُجُ فِي آخِرِ الزَّمَانِ رِجَالٌ يَخْتِلُونَ الدُّنْيَا بِالدِّينِ يَلْبَسُونَ لِلنَّاسِ جُلُودَ الضَّأْنِ مِنْ اللِّينِ أَلْسِنَتُهُمْ أَحْلَى مِنْ السُّكَّرِ وَقُلُوبُهُمْ قُلُوبُ الذِّئَابِ يَقُولُ اللَّهُ عَزَّ وَجَلَّ أَبِي يَغْتَرُّونَ أَمْ عَلَيَّ يَجْتَرِئُونَ فَبِي حَلَفْتُ لَأَبْعَثَنَّ عَلَى أُولَئِكَ مِنْهُمْ فِتْنَةً تَدَعُ الْحَلِيمَ مِنْهُمْ حَيْرَانًا

Artinya : "Di akhir masa akan keluar beberapa orang yang mengambil keduniaan dengan Agama, mereka mengenakan kulit kambing kepada manusia karena halusnya. Lidah mereka lebih manis dari pada gula, namun hati mereka seperti hati serigala. Allah Yang Maha Mulia dan Maha Besar berfirman : "Apakah mereka tertipu dengan Ku, ataukah mereka berani terhadap-Ku ? Demi Aku, Aku bersumpah, sungguh akan Aku bangkitkan fitnah kepada mereka dari kalangan mereka, yang meninggalkan kebingungan kepada orang yang penyantun dari mereka". (HR Tirmidzi)

Allah juga berfirman dalam hadist qudsi yang lain :

لَقَدْ خَلَقْتُ خَلْقًا أَلْسِنَتُهُمْ أَحْلَى مِنْ الْعَسَلِ وَقُلُوبُهُمْ أَمَرُّ مِنْ الصَّبْرِ فَبِي حَلَفْتُ لَأُتِيحَنَّهُمْ فِتْنَةً تَدَعُ الْحَلِيمَ مِنْهُمْ حَيْرَانًا فَبِي يَغْتَرُّونَ أَمْ عَلَيَّ يَجْتَرِئُونَ

Artinya : "Sungguh Aku telah menciptakan makhluk, yang mana lidah mereka lebih manis dari pada madu dan hati mereka lebih pahit dari pada pahitan. Demi Aku, Aku bersumpah akan Aku pastikan fitnah bagi mereka yang meninggalkan kebingungan bagi orang yang penyantun di antara mereka. Tertipulah mereka denganKu? ataukah mereka berani terhadapKu ?" (HR Tirmidzi)

Dunia ini adalah ladang akherat yang penuh dengan fitnah dan cobaan. maka janganlah tertipu dengan kenikmatan sementara ini.


Hikmah

Apa sih arti Hikmah? Mengapa begitu ampuhnya kata-kata itu jika kita sedang down ... "Ambil hikmahnya saja, tak ada kesulitan yang tak ada jalan keluar, dibalik kesulitan ada kemudahan" ... Kata-kata itu sering diucapkan dan didengar, tapi susah mengamalkannya, hati ini masih jauh dari ilmu ikhlas.

Apa yang kucari?? Harus kemana kupalingkan wajah agar tak melihatmu? Harus bagaimana agar aku tak mengingatmu? Hikmah apalagi yang bisa kutemukan atas semua ini. Aku tak tahu ...

Saat ini pun aku dalam kebimbangan, haruskah aku pergi atau tinggal? Ya Rabb hilangkan kekerasan hati ini, hapuskanlah semua sakit hati karena makhlukmu ... Sesungguhnya tak ada manusia tanpa kesalahan kan :) ...



Sabtu, September 04, 2010

Prosecutor Princess



Serial K-Drama baru yang hmm ... nice lah pokok eh ... ditambah lagi performing Park Shi Hoo yang charming, dan sedikit2 gokil kali. Jadi tersepona uii ^^




Rabu, September 01, 2010

Sakit Kepala


Sakit kepala merupakan masalah kesehatan yang paling sering terjadi. Beberapa orang sering mengalami sakit kepala, sedangkan yang lainnya hampir tidak pernah merasakan sakit kepala.

Sakit kepala menahun dan sakit kepala kambuhan bisa terasa sangat nyeri dan mengganggu, tetapi jarang mencerminkan keadaan kesehatan yang serius. Suatu perubahan dalam pola atau sumber sakit kepala (misalnya dari jarang menjadi sering, sebelumnya ringan sekarang menjadi berat) bisa merupakan pertanda yang serius dan memerlukan tindakan medis segera.

Sebagian besar sakit kepala merupakan ketegangan otot, migren atau nyeri kepala tanpa sebab yang jelas. Sakit kepala banyak yang berhubungan dengan kelainan di mata, hidung, tenggorokan, gigi dan telinga. Tekanan darah tinggi bisa menyebabkan perasaan berdenyut di kepala, tetapi tekanan darah tinggi jarang menyebabkan sakit kepala menahun.

Berikut beberapa jenis sakit kepala, gejala dan penanganannya.
1. Ketegangan otot
Ciri khas: Sakit kepala sering terjadi, nyeri hilang timbul, tidak terlalu berat dan dirasakan di kepala bagian depan dan belakang atau penderita merasakan kekakuan menyeluruh
Perlu dilakukan pemeriksaan untuk menyingkirkan penyakit fisik serta penilaian faktor psikis & kepribadian

2. Migren
Ciri khas: Nyeri dimulai di dalam dan di sekitar mata atau pelipis, menyebar ke satu atau kedua sisi kepala, biasanya mengenai seluruh kepala tetapi bisa hanya pada satu sisi kepala, berdenyut dan disertai dengan hilangnya nafsu makan, mual dan muntah
Jika diagnosisnya masih meragukan dan sakit kepala baru terjadi, dilakukan CT scan atau MRI atau diberikan obat migren untuk melihat efeknya

3. Sakit kepala cluster

Ciri khas: Serangannya singkat (sekitar 1 jam), nyeri sangat hebat dan dirasakan di satu sisi kepala, serangan terjadi secara periodik dalam sebuah kelompok (diselingi periode bebas sakit kepala) terutama menyerang pria yang disertai dengan pembengkakan mata, hidung meler & mata berair pada sisi yg sama dengan nyeri
Biasanya obat migren diberikan untuk melihat efeknya (misalnya sumatriptan, metisergid atau obat vasokonstriktor, kortikosteroid, indometasin) atau menghirup oksigen

4. Tekanan darah tinggi (hipertensi)

Ciri khas: Jarang menyebabkan sakit kepala, kecuali pada tekanan darah tinggi yg berat karena adanya tumor di kelenjar adrenal. Nyerinya berdenyut dan dirasakan di kepala bagian belakang atau di puncak kepala
Biasanya diperlukan analisa kimia darah dan pemeriksaan ginjal

5. Kelainan mata (iritis, glaukoma)

Ciri khas: Nyeri dirasakan di kepala bagian depan atau di dalam dan di seluruh mata, bersifat sedang sampai berat dan seringkali memburuk jika mata dalam keadaan lelah
Diperlukan pemeriksaan mata untuk mengetahui penyebabnya

6. Kelainan sinus

Ciri khas: Nyeri bersifat akut atau subakut (tidak menahun), dirasakan di kepala bagian depan, bersifat tumpul atau berat dan biasanya memburuk di pagi hari, membaik di siang hari dan memburuk dalam keadaan dingin atau lembab
Diperlukan pemeriksaan dan Rontgen sinus untuk memastikannya

7. Tumor otak
Ciri khas: Nyeri baru dirasakan, hilang-timbul, bersifat ringan sampai berat, dirasakan di satu titik atau di seluruh kepala. Kelemahan di salah satu sisi tubuh semakin meningkat, kejang, gangguan penglihatan, kemampuan berbicara hilang, muntah dan perubahan mental
Diperlukan pemeriksaan dengan MRI atau CT scan

8. Infeksi otak (abses)

Ciri khas: Nyeri baru dirasakan, hilang-timbul, bersifat ringan sampai berat, dirasakan di satu titik atau di seluruh kepala. Sebelumnya penderita pernah mengalami infeksi telinga, sinus atau paru-paru, penyakit jantung rematik atau penyakit jantung bawaan
Juga diperlukan pemeriksaan dengan MRI atau CT scan

9. Infeksi pada jaringan di sekitar otak (meningitis)

Ciri khas: Nyeri baru dirasakan, menetap, berat dan dirasakan di seluruh kepala serta menjalar ke leher. Penderita tampak sakit, disertai demam, muntah dan sebelumnya mengalami nyeri tenggorokan atau infeksi pernafasan dan leher sulit ditekuk
Penderita kasus ini harus menjalani pemeriksaan darah dan pungsi lumbal

10. Hematoma subdural

Ciri khas: Nyeri baru dirasakan, hilang-timbul atau terus menerus, bersifat ringan sampai berat, bisa dirasakan di satu titik atau di seluruh kepala, menjalar ke leher. Biasanya sebelumnya telah terjadi cedera pada penderita yang disertai penurunan kesadaran
Perlu penanganan dengan MRI atau CT scan

11. Perdarahan subaraknoid

Ciri khas: Nyeri baru dirasakan, menyebar, hebat dan menetap, kadang dirasakan di dalam dan di sekitar mata, kelopak mata turun
Pertama pemeriksaan dengan MRI atau CT scan, jika hasilnya negatif maka dilakukan pungsi lumbal

12. Sifilis, Tuberkulosis, Kriptokokosis, Sarkoidosis dan Kanker

Ciri khas: Nyeri bersifat tumpul sampai berat dan dirasakan di seluruh kepala atau di puncak kepala, menderita demam meski tidak terlalu tinggi dan terdapat riwayat sifilis, tuberkulosis, kriptokokosis, sarkoidosis atau kanker pada penderita
Untuk memastikannya dilakukan pemeriksaan Pungsi lumbal (ee/ sbr: mediastore)

Delapan Cara Alami Mengatasi Sakit Kepala
1. Minum air putih. Sakit kepala seringkali dipicu karena dehidrasi. Saat Anda kepanasan dan kehilangan banyak cairan disertai rasa sakit kepala, segera konsumsi air putih. Duduklah sebentar, kemudian minum air putih secara perlahan. Jangan lakukan banyak gerakan sampai sakit kepala hilang.

2. Menjauh dari komputer. Radiasi komputer juga bisa menimbulkan rasa sakit di kepala. Hal tersebut biasanya terjadi pada Anda yang menghabiskan waktu berjam-jam di depan komputer. Cobalah matikan monitor, lalu pergilah ke luar ruangan untuk mencari udara segar.

Tarik nafas perlahan, sambil pejamkan mata. Memejamkan mata adalah cara efektif untuk meredakan ketegangan otot mata yang menimbulkan rasa sakit kepala.

3. Seduh secangkir teh hitam. Tambahkan perasan air lemon. Saat masih hangat, minum perlahan. Ini berguna untuk meredakan sakit kepala Anda segera.

4. Coba mengonsumsi sup panas. Setelah itu, cobalah tidur dalam suasana tenang atau temaram.

5. Berendam di air hangat juga bisa menyembuhkan sakit kepala Anda.

6. Gunakan jari telunjuk dan ibu jari untuk menekan secara perlahan batang hidung Anda. Dan, lakukan juga pijatan pada pelipis secara bergantian. Tapi ingat, jangan tekan terlalu keras.

7. Kompres kepala. Ambillah kain lembut atau handuk kecil, lalu basahi dengan air bersuhu dingin. Lalu, tempelkan di kepala dan leher bagian belakang. Cara tersebut bisa mengurangi rasa sakit karena membuat efek relaksasi.

8. Meditasi. Saat muncul sakit kepala cobalah untuk bermeditasi. Pejamkan mata, tarik napas dan tahan selama lima detik kemudian buang secara perlahan. Fokuskan pikiran Anda pada hal-hal yang menyenangkan. Dengan begitu Anda bisa mengurangi ketegangan otot pemicu sakit kepala, akibat tekanan psikologis.
Bagikan Posting Ini ke FB,Twitter, dll.. Anda


Kalo aku sih kemungkinan besar terlalu lama di depan komputer, mata jadi cepat lelah berlanjut ke kepala ... Jadi "Jagalah Mata Anda"


Selasa, Agustus 24, 2010

Ingatan


Ingatan atau memori adalah sebuah fungsi dari kognisi yang melibatkan otak dalam pengambilan informasi.

Ingatan sama halnya dengan gundukan lilin dalam kepala seperti halnyo Socrates bilang, ada yang lunak, keras, dan komposisinya tepat alias excelent. Terkadang kita berusaha keras melupakan sesuatu yang buruk yang pernah menimpa kita, tapi kita melupakan makna bahwa semua yang terjadi pada kita baik buruk atau indah pasti ada hikmahnya...

Pernah ingin kuhilangkan ingatan tentangnya, inginku Amnesia khusus untuknya saja "Egois sekali kan" ... kemudian larut dengan kesedihan2 dan tulisan2 yang sungguh melankolis, menganggap dia lah satu2nya yang bersalah, menganggap hidup ini tak adil, selalu bertanya2 "Mengapa selalu dipertemukan laki-laki yang menyakitkan hati?" Why ,,, and always why ? .... Tanpa aku melihat kedalam diri sendiri, tanpa aku bercermin bagaimanakah diriku ini ??

Semua hal yang terjadi tersebut membuatku belajar bahwa : Jangan pernah memaksakan diri untuk melupakan sesuatu yang mungkin akan berat untuk kita lakukan ... tetap tenang, karena semua yang terjadi pada kita, adalah untuk kebaikan kita sendiri ... walau kadang kesadaran akan hal tersebut datang pada waktu yang kita tak tau entah kapan, sampai akhirnya kita sadari kalau semua itu membuat kita semakin kuat dan dewasa :)


DON'T WORRY !!!


Senin, Agustus 16, 2010

If ...


If there were no words
No way to speak
I would still hear you

If there were no tears
No way to feel inside
I'd still feel for you

If a picture paints a thousand words,
Then why can't I paint you?

Sedalam apapun kau kukubur ...
Kau masih di hatiku ...
Sejauh apapun kau kujauhkan,
Kau pun masih dipandanganku ...




Jumat, Agustus 13, 2010

High Heels Yang Menyiksa

Sebelumnya telah terbiasa, kemudian libur menjelang ramadhan 3 hari ... Saat kembali masuk dan mengenakannya, ampun ... sakit sekali tadi, sampai panas dingin di Lab. Yah demi menjaga penampilan akhirnya jadi lemes total hari ini.

Kemudian browsing-browsing tentang high heels, dan taukah kita bahwa problem kaki akibat sepatu berhak tinggi seakan menjadi harga yang harus dibayar mahal untuk mendapatkan "stempel" cantik dari lingkungan kita.

Mau tahu apa saja yang bisa disebabkan oleh sepatu berhak tinggi? Penyakit radang sendi (arthritis), urat yang menonjol atau varises, pergeseran tulang, otot sobek, pembengkakan kaki dan penebalan kulit kaki, hingga problem kaki yang ringan seperti salah urat dan pegal-pegal.

Kaki harus tetap diistirahatkan setelah kaki seharian terjebak pada sepatu bersol tinggi dan tebal. Sakit adalah bentuk tanda atau sinyal yang mengisyaratkan kalau kaki Anda perlu istrahat.

Hindari juga menggunakan sepatu berhak tinggi melebihi proporsi tinggi tubuh Anda. Terlebih jika Anda menggunakan sepatu berhak tinggi lebih dari 12 centimeter. Jika Anda tetap ingin memakainnya usahakan ada tali lilit yang berfungsi sebagai pengaman dan menjaga keseimbangan tubuh saat berjalan. (Rileks.com)


Oke ... besok pake sepatu sandal saja ... apa boleh buat ^^




Rabu, Agustus 11, 2010

Menghindar ??

Penghindaran merupakan metode kontroversial dalam menangani konflik yang berusaha untuk menghindari secara langsung menghadapi masalah yang sedang dihadapi...

Entah sadar atau tidak, entah sengaja atau tidak terkadang kita melakukan hal tersebut. Dan akibatnya kita melukai seseorang ... Aku sadar setiap orang punya alasan untuk melakukan hal tersebut, tapi jika setiap saat dihindari, rasanya sakit juga ^^ ... Ayoo cobalah dewasa, tidak ada masalah yang selesai dengan sembunyi. Apa sih yang ditakutkan ?? Aku bukanlah virus berbahaya, aku tidak menggigit atau menerkam. Kalau ada yang salah mengapa tak dibicarakan baik2. Mengapa harus dipendam, ingin dijadikan barang antik dan membusuk ?? ...



Selasa, Agustus 10, 2010

Muhasabah Cinta



Wahai... Pemilik nyawaku
Betapa lemah diriku ini
Berat ujian dari Mu
Ku pasrahkan semua pada Mu

Tuhan... Baru ku sadar
Indah nikmat sehat itu
Tak pandai aku bersyukur
Kini kuharapkan cintaMu

Reff. :
Kata-kata cinta terucap indah
Mengalir berzikir di kidung doaku
Sakit yang ku rasa biar jadi penawar dosaku
Butir-butir cinta air mataku
Teringat semua yang Kau beri untukku
Ampuni khilaf dan salah selama ini
Ya ilahi....
Muhasabah cintaku...

Tuhan... Kuatkan aku
Lindungiku dari putus asa
Jika ku harus mati
Pertemukan aku dengan Mu





Kebencian



Kebencian merupakan sebuah emosi yang sangat kuat dan melambangkan ketidaksukaan, permusuhan, atau antipati untuk seseorang, sebuah hal, barang, atau fenomena. Hal ini juga merupakan sebuah keinginan untuk, menghindari, menghancurkan atau menghilangkannya.

Kadangkala kebencian dideskripsikan sebagai lawan daripada cinta atau persahabatan; tetapi banyak orang yang menganggap bahwa lawan daripada cinta adalah ketidakpedulian.

Jarak antara benci dan cinta itu tipis sekali, sama halnya jarak antara Riya' dan ikhlas ... Biasanya, kita memiliki rasa cinta dulu dan ketika cinta itu bermasalah tumbuhlah benci. Sangat jarang terjadi awalnya benci kemudian berganti cinta.

Jika cinta itu bisa membutakan, benci pun tak kalah buruknya .. Bila kita membenci musuh-musuh kita, ini berarti kita memberikan kekuatan pada mereka untuk menghancurkan kita sendiri. Menghancurkan tidur kita, nafsu makan kita, tekanan darah, kesehatan kita serta kebahagiaan kita. Musuh-musuh kita akan menari dengan gembira bila mereka tahu dapat membuat kita sedih, kacau dan frustasi. Rasa benci kita benar-benar tidak akan dapat melukai hati mereka, tetapi justru hasil kebencian kita dapat menutup sama sekali kebahagiaan kita, dapat menghacurkan diri kita dan mengubah suasana, siang dan malam jadi siksaan batin yang mengerikan seperti neraka dunia.

Jadi ... hilangkanlah rasa benci itu dari hati kita, walau memang tak semudah di ucapkan, tapi percayalah memaafkan itu melegakan ...



Senin, Agustus 09, 2010

Dia itu ...

Dia datang atas nama kejujuran
Dia datang atas nama cinta
Dia datang atas nama pilihan
Dia datang atas nama kebimbangan

Dia mengoyak-ngoyak hati
Dia hancurkan sebuah kepercayaan
Dia buat penyakit menular yang bernama 'plin-plan'

Kemudian ...

Dia pergi atas nama kebencian
Dia hilang atas nama ketidakpedulian
Dia lenyap atas nama kemuakan

Tapi semua itu hanya kemunafikan





Dropping TheTears - K. Will



-Translation-

you're leaving.. little by little you're getting farther
you're leaving.. little by little you're becoming smaller
you're leaving
though i want to see you just a little bit more
though i want to remember you just a little bit more
you keep smudging..

i love you
i want to yell out and call you, i love you
i'm sorry i can't smile as i let you go
can't you look back

because i love you, i can't stay away even a day
you know my heart
please, look back, please

do you know
tears are falling, do you know
i'm just standing here, do you know
this is what i'm like

i love you
i want to yell out and call you, i love you
i'm sorry i can't smile as i let you go
can't you look back

because i love you, i can't stay away even a day
you know my heart
please, look back, please

except the pain that's so unbearable
i can't even feel anything
i just long for you to look back

i'll wait
frozen in this location, i'll wait for you
i won't move a step
i'll remember and remember only you

because i love you i won't forget one moment
you know my heart
please, look back, please
at me, again

Ow ow ow so sad ... hiks


Minggu, Agustus 08, 2010

Marhaban Ya Ramadhan


Assalamualaikum.Wr.Wb.

Allah SWT berfirman : " Wahai orang-orang yang beriman telah diwajibkan atas kamu puasa,sebagaimana juga pernah di wajibkan atas ummat-ummat sebelum kamu semua itu agar kamu menjadi orang yang bertaqwa "

Kaum Muslimin , Muslimat yang di rahmati Allah :

Sering sekali kita menyatakan " Marhaban ya Ramadhan " (Selamat Datang wahai bulan yang penuh Rahmat) Ada baiknya kita saling mengingatkan apa itu makna kata " Marhaban ",agar kita semakin memahami apa yang akan kita ucapkan dan lakukan.

"Marhaban",berasal dari akar kata " rahiba " yang artinya " selamat datang "."Welcome,bahasa langitnya"

Kata " marhaban " ini, juga berarti " kelapangan ", jadi tamu yang kita sambut penuh dengan kelapangan hati.Kata ini tidak sama dengan ahlan wa sahlan, yang berrati sama juga " selamat datang ".. Maknanya lebih
luas.Oleh sebab itu dalam menyambut bulan puasa Ramadhan sering di sebut marhaban, bukan ahlan wa sahlan.

Sementara kata " ramadhan ". berasal dari kata " Ar Ramdu ", yang artinya " kegoncangan ", jadi di bulan ini penuh cobaan dan goncangan.

Mengapa bulan ini dinamakan bulan ramadhan?

Orang Arab zaman dahulu kala, sebelum ada nama-nama bulan Islam (hijriyyah seperti sekarang ini), mereka juga punya nama, seperti nadir, dan sebagainya itu.

Namun tatkala Islam datang, maka mulailah di sesuaikan nama bulan tersebut dengan kondisi yang ada. Seperti Dzul Qa'edah, yang artinya (duduk), maksudnya pada bulan itu, kala itu orang Arab tidak melakukan
peperangan, atau tidak di bolehkan berperang, maka di sebutlah bulan yang sesuai dengan kondisinya yaitu " Dzul Qaedah ".

Begitupun Dzul hijjah (bulan untuk berhaji),dan sebagainya, maka termasuklah bulan Ramadhan ini, dimana kala itu cuaca sangatlah panasnya, penuh ke goncangan, maka disebutlah bulan itu dengan Ramadhan (goncang).

Jadi pada bulan inilah muslimin menghadapi kegoncangan, ujian nan tiada taranya, yang jarang kita rasakan di hari-hari biasa.Di sana kita bukan sekedar menahan lapar dan dahaga saja, tetapi nafsu, baik itu
amarah, sexualitas, yang tidak di perbolehkan hubungan intim di siang harinya.Menahan diri dari segala macam hal yang dapat merusak pahala puasa itu.

Di dalam bulan Ramadhan ini, ada sebuah hadist menyatakan bahwa bulan itu, dimana pintu syurga di buka, di tutup pintu neraka, di belenggu
syetan-syetan.

Bermacam penafsiran ulama dalam hal ini.Ada yang menafsirkan secara letter, seperti Al Qurthubi di dalam bukunya tafsir Al ahkam.

Memang di bulan ramadhan itu benar-benar di buka pintu syurga, di tutup pintu neraka, dan dibelenggu syetan-syetan. Lantas mengapa sampai ada juga yang sampai berbuat maksiat di bulan ini ?

Karena jelas, orang itu sendiri yang membuka buhulnya. Bukankah ia hanya sekedar di ikat.bayangkan saja kalau benda di ikat, atau mayat d ikat, masih bisa terbuka kembali bukan.Jadi ia hanya sekedar mengurangi, bukan menghilangkan sama sekali, yang mana sewaktu-waktu bisa terbuka kembali, tergantung si empunya barang
tersebut.

Ada lagi yang menafsirkannya dalam " majazi " (kiasan).maksudnya, pintu syurga itu terbuka untuk kita beramal sebanyak-banyaknya, karena bulan ramadhan amal ibadah d lipat gandakan.

Dimana pintu neraka tertutup, karena kita menahan diri dari hal-hal yang terlarang, kecil kemungkinan pintu neraka itu terbuka.

Kalau pintu neraka sudah tertutup, tentu syetan-syetanpun terbelenggu.Alias ngak dapat berbuat apa-apa.

Penafsiran ketiga adalah penafsiran dari Syeikh Mutawalli As Sya'rawi Ra, yang meninggal kalau saya tidak salah tahun 1998 kemaren, ulama kontemporer, yang banyak menerbitkan buku-buku, dimana berpendapat
: yang di maksudkan hadist di atas adalah " kalimat tersebut merupakan suatu berita , yang berisikan perintah ".

Maksudnya , jadikanlah oleh kamu wahai ummat yang beriman, agar pintu syurga terbuka, dengan amalan ibadah kamu, dan tertutupnya pintu neraka, karena kamu menjauhkan perbuatan maksiat, belenggulah oleh kamu Syetan itu dengan amal ibadah dan dzikir pada Allah
SWT.

Itulah penafsiran tentang hadist diatas.yang mana menurut hemat penulis, tujuannya sama saja, jadi boleh di pakai yang mana saja.

Mungkin dalam hal penyambutan bulan ramadhan ini dapat kita beri contoh Illustrasi didalam sikap seseorang menyambut bulan suci ini,dengan seseorang yang akan menerima tamunya.

Ada diantara kita yang bersikap .

1).Biasa-biasa saja menghadapi tamu yang akan datang itu. Karena kita menganggap tamu tersebut tidak begitu penting artinya buat kita.

2).Ada sikap kita Gembira sekali menerima tamu kita tersebut, karena tamu itu sudah lama kita nanti-nantikan, dan yang sangat kita harapkan.
Seumpama seorang wanita akan menerima calon pasangan dan mertuanya yang akan datang melamarnya. Hati kala itu deg-deg kan, plus kembang kempis nafas. Takut-takut kalau nantik penampilan dihadapan mertuanya ngak bagus, atau sikapnya yang ngak beres,
serta pelayanannya baik itu rumah yang kotor,atau makanan yang kurang enak.

3).Menghadapi tamu tersebut dengan sikap kebencian. Perasaan kita bawaannya kesal saja, kalau tamu itu yang datang.Jangankan untuk bersih-bersih rumah, dan menyiapkan makanan, tak jarang pula kita berusaha mengelak dengan memberikan beribu alas an bahwa kita
tidak sedang di rumah, lagi sibuk,atau segala macam alas an yang dibuat-buat lainnya.

Semua ini berdasarkan pada hal-hal sebagai berikut :

A).Tamu yang datang itu apakah berbobot bagi kita apa
tidak, pentingkah atau tidak penting. Lihatlah bagaimana Gubernur menyambut Presiden yang akan datang kedaerahnya,segala jalan-jalan umumpun tak jarang harus di tutup. Karena yang akan datang adalah seorang presiden yang cukup penting dalam kariernya.

B).Kondisi kita.Kalau keadaan kita lagi sibuk, meskipun sesibuk apa, kalau yang datang itu adalah tamu yang cukup penting bagi kita, bisa jadi kita akan men cancel semua program-program lainnya, atau
menguranginya . Misalkan kita ada janji dengan seseorang,atau ada rapat dan pertemuan dengan karyawan ,tapi dikarenakan akan datang kerumah kita tamu maha penting, maka kita men cancel rapat, janji dan
pertemuan itu, demi untuk mempersiapkan dan menyambut
serta melayani tamu yang sangat kita harapkan kedatangannya itu.

Apa yang harus kita lakukan dalam penyambutan tamu
tersebut ??

Pertama : Kita Warning Up. ( Pemanasan )

Pada bulan ramadhan itu,sebelum masuknya bulan ramadhan, kita akan pemanasan dulu, yaitu dengan puasa Sya'ban sesekali.Serta meminta maaf dan memaafkan semua orang tanpa terkecuali.

Kedua :Bersih-bersih.

Biasanya kalau menyambut tamu yang akan datang, kita bersih-bersih rumah dulu, kalau sudah bersih lebih di rapikan lagi. dan dibersihkan lagi. begitupun pada penyambutan bulan suci ini, kita bersihkan semua
penyakit yang ada di hati kita. Hati kalau tidak bersih maka,meskipun tamu itu datang ke rumah kita, InsyaAllah,ia tidak akan merasakan kedamaian dan ketenangan di dalam jiwa kita, tamu tersebut serasa
ingin cepat saja keluar dari rumahnya.karena apa? Karena bagaimanapun sang tamu akan merasakan bagaimana sang pemilik hati rumah itu. Semua hutang-hutang hendaklah dibayar.

Ketiga :
Membuat Planning ( perencanaan ).

Membuat kerangka apa yang harus dilakukan dan di persiapkan.Kemana tamu tersebut akan dibawa, apa yang harus kita siapkan untuknya, makanan apa yang harus di beli dan dimasak, serta lain sebagainya itu.
Begitupun dengan menyambut bulan suci ini. Kita planningkan apa kegiatan di bulan ini yang harus kita lakukan. Apakah sama saja kegiatan kita pada hari biasanya, atau bulan ini berbeda dari bulan-bulan yang
lain, itu semua tergantung kita merencanakannya.


Target-target seperti berapa surah kita harus baca nantiknya, serta berapa kali kita khataman Qur'an di bulan ramadhan. Sunnah apa yang akan kita kerjakan, serta infaq sebanyak apa yang akan kita berikan pada
faqir miskin, dan kaum yang membutuhkan. Juga sikap ketenangan dan kesabaran bagaimana yang harus kita siapkan,semua itu hendaknya direncanakan dari awal.

Keempat : Evaluasi.

Setiap hari kita mengevaluasi diri kita.Kita tanyakan dalam hati , apakah penyambutan kita terhadap tamu tadi sudah baik dan puas kita merasakannya apa belum. begitupun dengan bulan Ramadhan, setiap hari hendaklah kita mengevaluasi diri.

(Guru yang baik,selalu menguji dan mengevaluasi murid-muridnya baik sebelum masuk pelajaran baru, ataupun setelah di terangkan pelajaran yang baru diajarkan).

Begitupun dengan Muslim yang baik, selalu mengevaluasi dirinya, sepanjang hari , apalagi disaat bulan ramadhan ini. Inilah masa dan waktunya untuk banyak merenungkan dan mengintropeksi diri sendiri.

Kita Tanya diri kita,berapa kali kita menghadapi bulan ramaddhan,apakah bulan-bulan yang berlalu, akan sama juga kwalitasnya dengan bulan sekarang?.

Apakah kita rela, puasa kita akan sama dengan puasa yang berlalu itu ?
Rasulullah SAW bersabda " Menyesal ,menyesal,menyesal dan merugilah bagi orang yang berpuasa,yang mana ia dapatkan dari puasanya itu Allah tidak mengampuni dosa-dosanya,dan betapa banyak dari orang yang berpuasa itu yang ia dapatkan tidak lain dan tidak bukan kecuali lapar dan dahaga saja ". (Naudzubilahi mindzalik)

Kelima : Service kita terhadap tamu.

Dalam menghadapi tamu,biasanya kita memikirkan service apa yang akan kita persiapkan untuknya. Begitupun pada bulan ramadhan ini, kita persiapkan service kita sebaik-baiknya. Dalam hal ini kita dilarang kikir,
pelit.Kita harus siap berkorban material, kita harus siap menyediakan duit untuk menservice tamu dan bulan ramadhan itu.

Jangan sungkan-sungkan,untuk bersedeqah di bulan ini, ingatlah pahala di bulan puasa ini berlipat ganda,sampai 70 kali lipat banyaknya.Seperti yang saya sampaikan sebelumnya,puasa Ramadhan adalah bulan
Discount besar-besaran.

Ketika kita berpisah, tamu tersebut terharu , dan sedih kala berpisah dengan kita, sampai di rumahnya, ia akan kenang selalu penyambutan kita itu. Begitupun tatkala Ramadhan, kita sering menangis berpisah
dengannya.

Diriwayatkan " para Malaikat di akhir bulan Ramadhan menangis,karena akan pergi lagi bulan dimana saat itu Allah menurunkan rahmat,pengampunan,serta pembakaran dosa-dosa.
Dan Para Sahabatpun zaman dulu sering menangis saat berpisah di bulan ramadhan ini.

Bagaimana menyambut bulan puasa ini dapat kita ilustrasikan seperti bagaimana kita mengisi botol yang kosong.

Bila kita ingin mengisi botol , hendaklah terlebih dahulu kita kosongkan air di dalamnya, dan jangan ada goyang-goyang (botol yang goyang, alias hati kita goncang dan ragu, tidak kan mungkin kita dapat mengisi
botol dengan baik).

Bersihkan sebersih-bersihnya dulu botol tersebut, lantas isilah dengan tenang, buka tutupnya (mana mungkin botol diisi kalau tutupnya ada, atau ia tertutup)

Buka tutupnya, maksudnya buka pintu hati kita, untuk siap menerima isinya.jangan sampai hati kita tertutup.

Bersihkan hati, lunasi segala hutang-hutang, minta maaf atas kesalahan, ziarah, silaturrahmi pada saudara, tetangga.jangan sampai ada sedikitpun rasa kebencian, iri, sak wasangka buruk,atau kemarahan,
apalagi dendam di hati kita , bila memang kita benar-benar isi botol itu jernih kelaknya.

Sepanjang masih ada warna-warni bekas-bekas kotorang di botol itu, sepanjang itu pula, ia akan tetap kelihatan kotor alias tidak jernih. Maka jernihkan isi botol itu dulu, cuci ia sebersih-bersihnya dari segala
macam penyakit hati.

Lantas setelah bersih, isilah botol dengan tenang, bukan goyang, buka pintu hati kita.

Demikian dulu sekedar penyambutan dan hadiah saya buat seluruh Ummat Muslimin dimanapun berada.

Di sisni saya pribadi beserta seluruh keluarga memohon maaf atas segala kesalahan, baik yang terang-terangan, ataupun tersembunyi, disengaja, ataupun tidak disengaja.


Selamat menjalankan ibadah puasa.
Wassalam.

Copas From Umar Said






Jumat, Agustus 06, 2010

Selamat Datang Kembali

Lama juga ternyata kuabaikan ... mulai dari awal lagi, tak ada kata terlambat kan ?? "Jangan Pernah Kehilangan Pengharapan" ... Meski aku belum tau jelas kriteria harapan apa yang tak boleh dihilangkan ...